Cara Membuat Butter Cream Jelly

Bahan-bahan untuk membuat Butter Cream Jelly:

  • 250 gram croma
  • 125 gram mentega/margarine
  • 125 gram jelly yang dapat diberi aroma
Cara membuat butter crean jelly:
  1. mentega/margarine dan aroma dikocok sambil jelly ditambahkan sedikit demi sedikit.
  2. dikocok terus sampai putih dan halus.
Catatan:
  1. Dari dasar cream diatas dapat dicampur dengan bahan lainnya sehingga rasa dan kualitasnya berbeda pula.
  2. Sebagai bahan aroma untuk cream dapat dipakai vanili essence, pisang essence, kopi essence, lemon essence, dan lain-lain.
  3. Untuk memperoleh cream yang cokelat dapat ditambah cokelat pasta atau cokelat bubuk.

Makkanan Yang Enak Di Musim Hujan

Jadi kebayang, kalau musim hujan gini enaknya makan apa yah? Makan diluarkah? atau masak sendiri dirumah?.. Kalau hemat saya enaknya masak dirumah saja, dengan mencoba menu atau resep spesial musim hujan, yuk dicoba resep dibawah ini:
Tekwan 
Bahan tekwan :
250 gr ikan tenggiri
200 cc air
125 gr sagu tani
2 butir telor
secukupnya Garam dan penyedap rasa
Bahan kuah :
250 gr udang
4 siung bawang putih
1 sdt lada
1,5 L air
secukupnya Garam dan penyedap rasa
2 sdm minyak sayur
Pelengkap :
100 gr jamur kuping, bersihkan, iris tipis memanjang dan rebus
1 buah bengkoang ukuran sedang, potong korek api
100 gr sedap malam, rendam air
1 bungkus kecil soun, rendam air panas
Bawang goreng
Seledri dan daun bawang, iris halus
Langkah
Rebus air hingga mendidih dengan api kecil

Bahan tekwan : 
Haluskan/hancurkan daging ikan tenggiri dengan air (buang daging yang berwarna/serat merahnya)
Campur daging ikan dengan telor, garam dan bumbu penyedap
Tambahkan sagu tani sedikit demi sedikit
Ambil adonan dengan sendok, bentuk bulat, rebus dalam air mendidih sampai mengapung, angkat

Bahan kuah : 
Kupas udang, kulit jangan dibuang
Rebus kulit udang dengan 1,5 L air sampai mendidih, saring
Tumis bawang putih lalu tambahkan udang dan bengkoang sampai udang berubah warna
Masukkan tumisan ke dalam air rebusan kulit udang, tambahkan garam dan penyedap rasa
Tambahkan tekwan rebus sampai mendidih
Sajikan dalam mangkok soun, jamur kuping, tekwan dan kuahnya berikut seledri, daun bawang dan bawang goreng


Ca cem Telur
Bahan-bahan
2 buah ceme
1 butir telur
2 siung bawang putih
Ebi
Langkah
Halus kan ebi dan bawang putih. Tumis hingga harum
Masukkan telur, aduk2 hingga matang.
Beri air. Hingga mendidih
Masukkan ceme, lada, garam dan penyedap
Koreksi rasa. Dan masak hingga matang.
Bisa juga ditambahkan misua.

Seblak 
Bahan-bahan untuk membuat seblak:
2 prosi
1/4 krupuk kecil warna kuning
2 bawang merah
2 bawang putih
6 cabai rawit
secukupnya Gula
secukupnya Garam
secukupnya Merica
1 ruas kencur
2 sachet saos sambal (selera)
1 sachet kecap manis (selera)
6 bakso sapi
2 sosis ayam
2 tahu bakso
1 butir telur
secukupnya Sawi
Makaroni
Air panas
Minyak
Langkah langkah :
Ulek bumbu (BP, BM, kencur, cabai rawit) sampai halus.
Siapkan wajan diberi sdkit minyak untuk memasak bumbu yg sudah halus, kmd tambah telur orek orek sdkit, kmd tambah air panas. Tunggu hingga mendidih.
Masukkan sawi, bakso, sosis, tahu bakso, makaroni, kerupuk, saos dan kecap + bumbui (garam, gula, merica secukupnya)
Tunggu biar matang. Koreksi rasa 😀
Seblak ala2 sudah siap disajikan..

dan masih banyak lagi jenis makanan yang bisa kita buat disaat musim hujan, ingin lebih jelas silahkan kunjungi web disini.